Pada tanggal 12 April 2023, Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Utara melaksanakan kegiatan Verifikasi Pemutakhiran Profil Komunitas Literasi Sulawesi Utara. Bertempat di Hotel Roger’s Manado, kegiatan ini dihadiri sebanyak 13 peserta yang merupakan ketua komunitas literasi yang ada di Sulawesi Utara.

Adapun tujuan dilakukan kegiatan ini adalah untuk memvalidasi data yang sudah mengisi di tautan Google Form. Terdapat 43 komunitas literasi yang telah mengisi dan hanya 30 yang tervalidasi.

Narasumber dalam kegiatan ini antara lain Faradilla Bachmid sebagai Ketua Forum TBM Sulawesi Utara, Fientje Watak sebagai Sekjen FPSMI, Reymond G.P. Katuuk sebagai Ketua TBM Cumerita Bitung, dan Steindwart Latumerissa Ketua TBM Pasungkudan Minahasa Utara. Materi yang disajikan adalah materi terkait apa saja yang harus divalidasi dalam Pemutakhiran Profil Komunitas Literasi.

Kegiatan berjalan dengan baik dan mendapatkan tanggapan positif dari para peserta. Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini, pendataan komunitas-komunitas literasi yang ada di Sulawesi Utara tervalidasi dengan tepat.


0 Comments

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *